Loading...
Jl. Poros Makale Makassar No.Km. 11, Kec. Mengkendek, Kab. Tana Toraja, Sulawesi Selatan 91871

DETAIL BERITA

gambar detail berita

FGD BORANG RE-AKREDITASI PRODI PASTORAL KONSELING

S1 PASKON
2024-06-05

Humas IAKN Toraja---Dalam rangka mempersiapkan Re-akreditasi Program Studi yang ada pada Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja, Program Studi Pastoral Konseling Fakultas Teologi dan Sosiologi Kristen menyelenggarakan kegiatan Forum Group Discussion (FGD) Penyusunan Borang Re-akreditasi Prodi Pastoral Konseling.

Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 (dua) hari yakni pada tanggal 4-5 Juni 2024 di Hiltra Toraja Hotel, Toraja Utara. Kegiatan ini merupakan langkah penting bagi pengembangan kualitas pendidikan baik pada Fakultas maupun pada institusi.

Pada hari pertama dilakukan presentasi Laporan Kinerja Program Studi (LKPS) tabel 1 sampai 9 yang dipandu oleh Yelinda Sri Silvia, M.Th. dan Srimart Ryeni, M.Si. Kemudian pada hari kedua dilaksanakan presentasi Laporan Evaluasi Diri (LED) standar 1 sampai 9 yang dipandu oleh Ferdi Sapan Alextian, M.Psi. dan William, S.Kom.

Kegiatan ini dihadiri oleh pimpinan baik pimpinan Fakultas maupun lembaga, mulai dari Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan, perwakilan Senat IAKN Toraja, Dekan, para Wakil Dekan FTSK, Ketua Jurusan Teologi, Kepala Bagian Tata Usaha FTSK, Kasubbag Layanan Akademik, Ketua LPPM dan Ketua LPM, Koordinator Prodi Pastoral Konseling, Dosen Tetap pada Prodi Pastoral Konseling dan Tenaga Kependidikan pengelola Fakultas Teologi dan Sosiologi Kristen. Kegiatan ini tidak hanya melibatkan Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan tetapi juga melibatkan perwakilan mahasiswa Prodi Pastoral Konseling untuk membantu kelancaran kegiatan ini.
Hadir dalam kegiatan  ini, Dr. Agustinus selaku Asesor Pendamping.

 


Narasi : AR.
Redaktur : SYP