Loading...
Jl. Poros Makale Makassar No.Km. 11, Kec. Mengkendek, Kab. Tana Toraja, Sulawesi Selatan 91871

DETAIL BERITA

gambar detail berita

FGD Transformasi IAKN Toraja menjadi Universitas

IAKN TORAJA
2024-10-12

Mengkendek, Humas IAKN Toraja – Transformasi lembaga (Perguruan Tinggi) merupakan salah satu hal penting di tengah perkembangan pendidikan pada Perguruan Tinggi dalam hal ini Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN). Melihat pentingnya transformasi lembaga, Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja mengadakan kegiatan yakni Focus Group Discussion (FGD) dengan tema “Membangun Sistem Akademik yang Andal menuju Transformasi IAKN Toraja menjadi Universitas”, Sabtu (12/10/2024).

FGD ini dilaksanakan di Lobby Lt. 1 Gedung Rektorat IAKN Toraja, dengan mendatangkan Narasumber sekaligus Tokoh Nasional anak Bangsa yang peduli tentang kemajuan bangsa khususnya Sumber Daya Manusia yang dapat mengakselerasi kemajuan bangsa baik tingkat Nasional dan daerah  yakni:

  1. Brigjen TNI (Purn.), dr. Noch T. Mallisa, M.Kes.
  2. Brigjen TNI (Purn.) Suharto Tandi Lebang, S.IP., M.M.
  3. Dicky Pradana Adi Putra

FGD ini dihadiri oleh Rektor IAKN Toraja, Dr. Agustinus, M.Th., para wakil rektor, para dekan dan wakil dekan fakultas, para Koordinator Program Studi, Kabag Umum dan Layanan Akademik, para Kasubbag, Ketua dan Sekretaris LPM, Kepala TIPD, dosen serta tenaga kependidikan yang berperan dalam penyusun dokumen alih status Institut Agama Kristen Negeri Toraja menjadi Universitas Kristen Negeri Toraja.

Alih status bukanlah hanya sekedar perubahan nama lembaga, tetapi harus ada perubahan signifikan dalam prestasi dan kualitas pendidikan yang bisa memberikan dampak nyata bagi pengembangan perguruan tinggi keagamaan negeri. FGD yang diadakan oleh IAKN Toraja ini, diharapkan mampu memberikan manfaat yang signifikan dalam rangka Transformasi IAKN Toraja menjadi Universitas.

Pada kegiatan ini pula dilaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara IAKN Toraja dengan PT Sentra Vidya Utama (SEVIMA). Penandatangan MoU dilakukan oleh Rektor IAKN Toraja, Dr. Agustinus, M.Th. dengan Dicky Pradana Adi Putra (Sevima), yang akan segera ditindaklanjuti dalam mengakselerasi seluruh pelayanan di IAKN Toraja.

 

 

Dokumentasi : Alden T.
Narasi : AR.
Redaktur : SYP.