Mengkendek, Humas IAKN Toraja ---- Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja melaksanakan rapat evaluasi akademik sebagai upaya meningkatkan mutu penyelenggaraan pendidikan dan pelayanan akademik di lingkungan kampus.
Rapat evaluasi ini diikuti oleh pimpinan institut, para dekan fakultas, koordinator program studi, serta unsur terkait lainnya, hari ini Senin 5 Januari 2026 di Ruang Pertemuan Lantai 1 Gedung Rektorat IAKN Toraja. Kegiatan tersebut membahas berbagai aspek akademik, mulai dari pelaksanaan pembelajaran, capaian kinerja dosen, evaluasi kurikulum, hingga pelayanan akademik kepada mahasiswa selama satu semester sebelumnya.
Rektor IAKN Toraja, Prof. Dr. Agustinus, M.Th. dalam arahannya menekankan pentingnya evaluasi sebagai dasar perbaikan dan pengembangan institusi kedepan. Menurutnya, rapat ini menjadi momentum strategis untuk mengidentifikasi tantangan akademik sekaligus merumuskan langkah-langkah konkret guna meningkatkan kualitas pendidikan di tahun 2026 ini.
“Evaluasi akademik ini bukan sekadar menilai capaian, tetapi juga sebagai sarana refleksi bersama agar IAKN Toraja terus bertumbuh dan mampu menjawab kebutuhan gereja, masyarakat, dan dunia pendidikan,” ujarnya.
Selain itu, rapat juga membahas persiapan kegiatan akademik semester genap TA. 2025/2026, penguatan implementasi kurikulum berbasis Merdeka Belajar, serta peningkatan kualitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Melalui rapat evaluasi akademik ini, IAKN Toraja berharap dapat memperkuat sinergi antarunit kerja serta memastikan seluruh program akademik berjalan secara efektif, terukur, dan berorientasi pada peningkatan mutu lulusan.
Dokumentasi & Narasi : Rusdin
Editor : AR.