Loading...
Jl. Poros Makale Makassar No.Km. 11, Kec. Mengkendek, Kab. Tana Toraja, Sulawesi Selatan 91871

DETAIL BERITA

gambar detail berita

IAKN Toraja Terima Kunjungan IAKN Kupang, “Bahas Kerja Sama Penelitian Ekoteologi”

IAKN TORAJA
2025-12-22

Mengkendek, Humas IAKN Toraja ----  Instirut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja menerima kunjungan rombongan Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Kupang dalam rangka penjajakan dan penguatan kerja sama, khususnya terkait hasil penelitian di bidang Ekoteologi, Senin, (22/12/ 2025).

Rombongan IAKN Kupang dipimpin langsung oleh Rektor IAKN Kupang, Dr. I Made Suardana, M.Th., yang hadir bersama jajaran pimpinan dan dosen. Kehadiran rombongan disambut secara baik oleh pimpinan IAKN Toraja, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan, Dr. Sanda Mongan, S.Th., M.Pd.K., Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan, Dr. Petrus Tiranda, M.Th., Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama, Dr. Yonatan Sumartono, M.Th., serta Direktur Pascasarjana, Dr. Joni Tapingku, M.Th. Pertemuan awal berlangsung di Ruang Kerja Rektor IAKN Toraja dalam suasana hangat dan penuh semangat kolaboratif.

Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas arah kerja sama strategis, terutama pemanfaatan dan pengembangan hasil penelitian Ekoteologi yang relevan dengan konteks lokal dan isu lingkungan hidup. Ekoteologi dinilai sebagai bidang kajian penting yang mengintegrasikan nilai-nilai teologis dengan kepedulian terhadap kelestarian ciptaan.

Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan pertemuan di Aula Lantai 3 Gedung Pascasarjana IAKN Toraja. Pada sesi ini, rombongan IAKN Kupang dipandu langsung oleh Direktur Pascasarjana IAKN Toraja, Dr. Joni Tapingku, M.Th., yang menjelaskan profil Pascasarjana, program studi, serta potensi kolaborasi riset dan publikasi ilmiah ke depan.

Melalui kunjungan ini, diharapkan terjalin kerja sama yang berkelanjutan antara IAKN Toraja dan IAKN Kupang yang tidak hanya dalam pada penelitian Ekoteologi, tetapi juga dalam pengembangan akademik, peningkatan kualitas sumber daya manusia, serta kontribusi nyata perguruan tinggi keagamaan terhadap isu-isu lingkungan dan sosial di Indonesia.

 

 

 

 

 

Dokumentasi & Narasi : Rusdin
Editor : AR.