Loading...
Jl. Poros Makale Makassar No.Km. 11, Kec. Mengkendek, Kab. Tana Toraja, Sulawesi Selatan 91871

DETAIL BERITA

gambar detail berita

IBADAH AKHIR PEKAN, 22 MARET 2024

IAKN TORAJA
2024-03-22
MENGKENDEK – Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja mengakhiri pekan ini dengan momen spiritual yang penuh arti melalui Ibadah Akhir Pekan yang dilaksanakan hari ini, Jumat (22/03/2024).
 
Ibadah Akhir Pekan yang dilaksanakan setiap hari Jumat sudah menjadi rutinitas Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja yang diaksanakan di Lobby Lantai 1 Gedung Rektorat IAKN Toraja.
 
Ibadah ini dilayani oleh Koordinator Prodi Studi Agama-agama, Bapak Dr. Rannu Sanderan, M.Th. selaku Pelayan Firman, Bapak Gusti Randa, S.Pd.K., M.Th. sebagai Liturgis, Pemain Musik oleh Bapak Sepriadi Bunga', S.Pd., M.Ag., Operator LCD oleh Bapak Fredy Dwiarditya Saputra, S.Kom., dan Ibu Serlianti Nandu sebagai Kolektan.
 
Adapun Pembacaan Alkitab diambil dari Kitab Injil Yohanes 12:44-50, dengan Tema “Yesus Itu Terang”. Dalam penyampaian khotbahnya, Bapak Rannu mengatakan bahwa “Dalam Injil ini, Yesus menyatakan diriNya sebagai terang. Berkat peristiwa Paskah, pernyataan Tuhan itu menjadi lebih mudah dimengerti maksudnya. Peristiwa Paskah Yesus membuka tabir kegelapan kehidupan manusia sekaligus semakin menyakinkan kita bahwa Yesus Sang Terang kehidupan. Semakin kita dekat dengan terang, maka semakin kita dekat dengan kehidupan kekal”.
Tema kita bahwa “Yesus Itu Terang”. Tuhan tidak menginginkan kita binasa. Betapa Tuhan mencintai kita sehingga Ia mau menyelamatkan kita. Hidup kita menurut Yesus, bukan kepada kebinasaan tetapi kehidupan. Tujuan hidup kita ialah kehidupan kekal dan itu hanya ada dalam satu nama yakni Yesus Kristus. Karena itu, dekatkanlah hati kita pada Kristus, maka tujuan hidup kita adalah kekekalan.
 
Setelah ibadah dilanjutkan dengan penyampaian dari Kepala Biro AUAK, Ibu Estuningsih, SH, MM. yang menyampaikan terkait “Permohonan dari Rumah Sakit Elim Rantepao untuk melaksanakan Penyuluhan Penanggulangan HIV/AIDS kepada Mahasiswa(i) IAKN Toraja”. Selanjutnya bahwa semua Pegawai (Tenaga Pendidik maupun Tenaga Kependidikan) punya uraian tugas yang diturunkan dari Perjanjian Kinerja.