Loading...
Jl. Poros Makale Makassar No.Km. 11, Kec. Mengkendek, Kab. Tana Toraja, Sulawesi Selatan 91871

DETAIL BERITA

gambar detail berita

Pelaksanaan Apel Pagi_Rektor IAKN Toraja “Ingatkan Pentingnya Persiapan untuk Kegiatan Pesona PTKKN”

IAKN TORAJA
2024-07-08

Humas IAKN Toraja – Dalam pelaksanaan apel pagi yang dipimpin oleh Rektor Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja, Dr. Joni Tapingku, M.Th. sebagai pembina apel di Halaman Gedung Rektorat IAKN Toraja, beliau kembali mengingatkan kepada seluruh Dosen, Tenaga Kependidikan, dan Mahasiswa mengenai pentingnya persiapan kegiatan Pekan Seni dan Olahraga Nasional (Pesona) PTKKN, Senin, (8/07/2024)

Rektor menekankan bahwa semua pihak harus benar-benar mempersiapkan diri dalam menyambut tamu yang akan datang dari 6 (enam) Perguruan Tinggi Keagamaan Kristen Negeri (PTKKN) lainnya. “Kita harus mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik. Terima kasih kepada Bapak/Ibu Panitia yang telah mengkoordinir dan mempersiapan kegiatan ini dengan baik agar tamu-tamu kita merasa nyaman,” ujar Rektor.

“Kerjasama dan kerja keras kita semua sangat dibutuhkan untuk menyukseskan kegiatan ini. Dalam minggu ini kita akan lebih fokus untuk persiapan kegiatan Pesona. Sebagai tuan dan nyonya rumah yang baik, mari kita memberikan kesan yang baik bagi para tamu kita. Kegiatan-kegiatan kita yang lain kecuali urusan administrasi, kita tunda dulu sampai selesainya kegiatan Pesona ini,” tambahnya.

Mengakhiri amanatnya Rektor mengimbau kepada kita semua pihak, baik yang ada dalam kepanitiaan maupun yang tidak ada dalam kepanitiaan untuk berperan aktif dalam persiapan dan pelaksanaan acara tersebut.

 

 

 

Dokumentasi : Rusdin
Editor : AR.
Redaktur : SYP.