Loading...
Jl. Poros Makale Makassar No.Km. 11, Kec. Mengkendek, Kab. Tana Toraja, Sulawesi Selatan 91871

DETAIL BERITA

gambar detail berita

Pembekalan Peserta KKN-T IAKN Toraja Tahun 2024

IAKN TORAJA
2024-05-16

Mengkendek –  Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (LPPM) menyelenggarakan kegiatan pembekalan bagi para peserta yang akan melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Tahun 2024, Rabu (16/05/2024).

Tema yang diusung pada kegiatan ini yakni "Implementasi Moderasi Beragama Melalui Program KKN Tematik". Pembekalan ini dibuka secara resmi oleh Rektor IAKN Toraja, Bapak Dr. Joni Tapingku, M.Th. di Aula IAKN Toraja yang diikuti oleh ratusan mahasiswa yang akan terjun langsung ke masyarakat dalam rangka menjalankan program KKNT. Pembekalan bagi peserta KKN-T akan dilaksanakan selama 3 (tiga) hari dari tanggal 16 s.d 18 Mei 2024.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman lebih kepada para peserta dalam melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) nantinya di lokasi. Melalui pembekalan ini, diharapkan peserta dapat memahami dengan baik akan pelaksanaan kegiatan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T), sehingga pelaksamaan KKN nantinya dapat berjalan dengan lancar di lokasi dimana Mahasiswa ditempatkan.

Rektor IAKN Toraja, dalam sambutannya menekankan pentingnya moderasi beragama sebagai pondasi untuk membangun masyarakat yang harmonis dan toleran. "Moderasi beragama merupakan sikap dan tindakan yang menolak ekstremisme, baik dalam bentuk radikalisme maupun fanatisme. Mahasiswa diharapkan menjadi agen perubahan yang mampu mempromosikan nilai-nilai toleransi, penghormatan terhadap perbedaan, dan kerja sama antar umat beragama."

Rektor juga menyampaikan dalam sambutan bahwa tahun ini ada 3 orang Mahasiswa IAKN Toraja yang akan mengikuti KKN Nusantara Moderasi Beragama di Palangkaraya dan 2 orang Mahasiswa yang akan mengikuti KKN Kemitraan di Bali.

Pembekalan ini menghadirkan sejumlah narasumber yang kompeten pada bidangnya, termasuk perwakilan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Tana Toraja dalam hal ini diwakili Asisten I Bagian Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Tana Toraja, Perwakilan dari Pemerintah Kabupaten Mamasa, dan pemateri lainnya. Materi yang disampaikan mencakup strategi dan praktik moderasi beragama di lapangan, studi kasus keberhasilan program moderasi beragama, serta pendekatan komunikatif dalam interaksi antar agama.

Salah satu narasumber dari Pemda Tana Toraja, Bapak Muh. Safar, S.PTPDN., MH, menjelaskan pentingnya pendekatan inklusif dalam menerapkan moderasi beragama. "Mahasiswa harus mampu berdialog secara konstruktif dengan semua lapisan masyarakat, menghargai perbedaan, dan mencari titik temu untuk memperkuat persatuan. Moderasi beragama bukan hanya soal teori, tapi juga aksi nyata dalam kehidupan sehari-hari."

Untuk pelaksanaan KKN IAKN Toraja tahun ini, peserta akan ditempatkan pada 6 (enam) lokasi yaitu Kabupaten Tana Toraja, Kabupaten Toraja Utara, Kabupaten Mamasa, Kabupaten Luwu Utara, Palangkaraya dan Bali. Peserta akan melaksanakan berbagai kegiatan sosial, pendidikan, dan budaya yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan implementasi moderasi beragama di tengah masyarakat.

Dengan adanya program KKN-T bertema moderasi beragama ini, IAKN Toraja berharap dapat menciptakan generasi muda yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga bijak dalam bersikap dan bertindak dalam keberagaman. Pembekalan ini diisi sesi tanya jawab interaktif yang memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk lebih mendalami materi yang telah disampaikan.

Program KKN-T IAKN Toraja tahun ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat, terutama dalam menciptakan iklim yang kondusif untuk kerukunan antar umat beragama.

 

 

 

 

Dokumentasi : Rusdin AP
Editor.    : Ati'
Redaktur : Semuel Y.P.