Loading...
Jl. Poros Makale Makassar No.Km. 11, Kec. Mengkendek, Kab. Tana Toraja, Sulawesi Selatan 91871

DETAIL BERITA

gambar detail berita

Rektor IAKN Toraja Hadiri Pembukaan Diklat Lanjutan GP Ansor sebagai Bentuk Toleransi

IAKN TORAJA
2024-09-05

Makassar, Humas IAKN Toraja Rektor Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja, Dr. Agustinus, M.Th., menghadiri pembukaan Pendidikan dan Latihan (Diklat) Lanjutan GP Ansor LI-1 serta SUSPELAT-1, PKL, dan SUSBALAN yang diselenggarakan di Balai Diklat Keagamaan Makassar. Kehadiran Rektor IAKN Toraja ini merupakan salah satu bentuk toleransi antarumat beragama di Indonesia, sekaligus menunjukkan komitmen lembaga pendidikan tinggi dalam mendukung kerukunan dan persatuan bangsa. Pembukaan Diklat lanjutan GP Ansor ini, berlangsung di Aula Balai Diklat Keagamaan Makassar (05/09/2024).

Diklat Lanjutan yang diadakan oleh Gerakan Pemuda (GP) Ansor ini dihadiri oleh berbagai tokoh agama, tokoh masyarakat, serta peserta dari berbagai wilayah di Indonesia. Acara ini bertujuan untuk memperkuat jiwa kepemimpinan, nasionalisme, dan wawasan kebangsaan bagi para peserta sekaligus memperkokoh persatuan di tengah perbedaan.

Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk mempererat hubungan antarumat beragama dengan membangun dialog dan pemahaman yang lebih dalam tentang nilai-nilai kebangsaan, toleransi, dan kerja sama.

 

 

 

Dokumentasi & Narasi : Rusdin
Editor : AR.
Redaktur : SYP.